Berita

Besok, Batik Air Uji Coba Perdana di Bandara Douw Aturure Nabire

NABIRE, TOMEI.ID | Maskapai Batik Air dijadwalkan akan mendarat di Bandara Douw Aturure Nabire, ibu kota Provinsi Papua Tengah, Kamis 17 Juli 2025 pukul 10.30 WIT.

Rencana pendaratan ini sebagai uji coba awal untuk penerbangan perdana dengan rute Jakarta-Mimika-Nabire atau Nabire-Mimika-Jakarta.

“Iya, besok pukul 10.30 WIT pesawat Batik Air akan tiba di Bandara Nabire,” kata Plt Kepala Dinas Perhubungan Papua Tengah, Ewonggen Kogoya dalam keterangan resminya via WhatsApp kepada tomei.id pada Rabu siang (16/7/2025).

Menurutnya, kehadiran maskapai Batik Air merupakan terobosan baru dan visi besar Gubernur Papua Tengah, Meki Fritz Nawipa, untuk membangun jaringan transportasi terintegrasi dan mendorong pemerataan pembangunan di seluruh wilayah di Papua Tengah.

“Kami harap masyarakat segera mengetahui informasi ini kepada semua pihak,” ujarnya.

Dengan pendaratan perdana Batik Air, Papua Tengah resmi menapaki era baru konektivitas, membuka jendela masa depan yang lebih luas bagi seluruh rakyatnya.[*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Pemprov Papua Tengah Sosialisasikan Pergub 59/2024: Perkuat Sistem Kewaspadaan Dini dan Kerukunan Daerah

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi Papua Tengah menyelenggarakan Sosialisasi Peraturan Gubernur Papua Tengah Nomor 59…

50 menit ago

Senator Eka Yeimo Suarakan Penolakan Masyarakat Adat Intan Jaya atas Rencana Blok Wabu di Sidang Paripurna DPD RI

NABIRE, TOMEI.ID | Senator DPD RI asal Papua Tengah, Eka Kristina Murib Yeimo, membawa aspirasi…

2 jam ago

Togel Merajalela di Nabire, Dugaan Pembiaran dan Upeti ke Oknum Aparat Mencuat

NABIRE, TOMEI.ID | Aktivitas perjudian jenis Toto Gelap (Togel) kini menjamur di berbagai sudut Kota…

2 jam ago

Wakil Bupati Nabire: Hentikan Stigma, Wujudkan Nabire Bebas HIV-AIDS

NABIRE, TOMEI.ID | Wakil Bupati Nabire, Burhanuddin Pawennari, menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam menekan laju…

3 jam ago

Siskeudes Online, Terobosan Digital Pemkab Deiyai untuk Keuangan Desa Transparan

DEIYAI, TOMEI.ID | Pemerintah Kabupaten Deiyai terus memperkuat transparansi dan akuntabilitas dalam tata kelola keuangan…

3 jam ago

Aktivis Paniai Desak Penarikan Marinir dari Distrik Ekadide

JAYAPURA, TOMEI.ID | Aktivis mahasiswa asal Paniai, Gaibii Boma, mendesak penarikan pasukan Marinir dari Distrik…

4 jam ago