Berita

BREAKING NEWS: 20 Narapidana Kabur dari Lapas Kelas IIB Nabire

NABIRE, TOMEI.ID | Sebanyak 20 Warga Binaan Lapas Kelas IIB Nabire dilaporkan melarikan diri melalui pintu depan dengan cara melukai petugas penjaga.

Diketahui, beberapa dari mereka diketahui membawa senjata tajam (sajam).

Petugas menyebut peristiwa pelarian ini terjadi secara mendadak dan mengejutkan.

Berikut adalah daftar nama narapidana yang berhasil kabur dari Lapas: Ardinus Kogoya, Yantis Murib, Junius Waker, Agus Gobai, Alenus Tabuni alias Komputer, Jeheskiel Degey, Anan Nawipa, Marinus Tabuni, Yotenus Wonda, Alison Wonda, Pelinus Kogoya alias Solikin alias Mairon Tabuni, Noak Tekege, Tandangan Kogoya alias Kamenak Kogoya alias Kamenak Gire, Roy Wonda, Andreas Tekege, Salomo Tekege, Yakobus Nawipa, Jemison Gobai, Mandison Kogoya alias Gimun Kogoya.

Sebagian besar dari para narapidana yang kabur tersebut merupakan tahanan kasus berat, termasuk pidana pembunuhan, kepemilikan senjata api ilegal, hingga keterlibatan dalam jaringan Organisasi Papua Merdeka (OPM) di wilayah Papua.

Beberapa nama seperti Pelinus Kogoya alias Solikin dan Tandangan Kogoya alias Kamenak Gire telah masuk dalam daftar pengawasan intelijen aparat keamanan sejak lama.

Menurut petugas, pelarian ini diduga telah direncanakan dengan matang, mengingat aksi mereka berlangsung cepat dan terkoordinasi. Setidaknya satu petugas lapas dilaporkan mengalami luka serius akibat sabetan senjata tajam saat mencoba menghalangi pelarian.

Pihak Lapas bersama kepolisian dan TNI kini membentuk tim gabungan untuk melakukan penyisiran di seluruh wilayah Nabire dan sekitarnya. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Tokoh Adat Papua Tengah Apresiasi Gubernur Meki Nawipa Hadirkan Maskapai Lion Air

NABIRE, TOMEI.ID | Tokoh adat asal Papua Tengah, Thomas Sondegau mengapresiasi langkah terobosan Gubernur Meki…

1 jam ago

Kunker ke Homeyo dan Sugapa, Gubernur Meki Nawipa Ajak Anak Intan Jaya Harus Sekolah

INTAN JAYA, TOMEI.ID | Gubernur Papua Tengah, Meki Fritz Nawipa, melaksanakan kunjungan kerja perdananya ke…

2 jam ago

BF FKM KD Nabire Siap Lahirkan Badan Pengurus Baru Periode 2025–2026

NABIRE, TOMEI.ID | Forum Komunikasi Mahasiswa Kabupaten Deiyai (FKM KD) Kota Studi Nabire tengah bersiap…

2 jam ago

Dukung Edukasi Hijau, Pemprov Papua Tengah Selurkan 235 Bibit Pohon ke Komunitas PTS Nabire

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK)…

10 jam ago

Wagub Deinas Geley Resmi Buka Sosialisasi Perpres No.46/2025 dan Katalog Elektronik Versi 6

NABIRE, TOMEI.ID | Wakil Gubernur Papua Tengah, Deinas Geley, secara resmi membuka kegiatan sosialisasi Peraturan…

10 jam ago

Petrus Tekege Terpilih sebagai Rektor Uswin Periode 2025–2029

NABIRE, TOMEI.ID | Universitas Sains dan Teknologi Wilayah Timur (USWIM), Nabire, Papua Tengah resmi menetapkan,…

20 jam ago