Berita

Bupati Deiyai Gencarkan Sosialisasi dan Aksi Pemberantasan Miras dan Narkoba, Libatkan Seluruh Elemen Masyarakat

DEIYAI, TOMEI.ID | Bupati Kabupaten Deiyai, Melkianus Mote, secara resmi membuka kegiatan sosialisasi bahaya minuman keras (miras) dan narkoba yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Deiyai melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol).

Acara ini berlangsung di Aula Sekretariat DPRD Deiyai, Sabtu (27/09/2025), dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk pejabat OPD, Kapolres Deiyai, tokoh adat, tokoh agama, tokoh perempuan, tokoh pemuda, kepala distrik, dan masyarakat umum.

Dalam sambutannya, Bupati Melkianus Mote menekankan pentingnya kerja sama seluruh elemen masyarakat dalam memberantas miras dan narkoba di Kabupaten Deiyai. Ia menyampaikan keprihatinannya terhadap dampak negatif miras dan narkoba yang dapat merusak generasi muda dan masa depan anak-anak Deiyai.

“Saya senang sekali ada sosialisasi seperti ini. Tapi saya mau bukan hanya sosialisasi, tapi ada aksi di lapangan. Melibatkan semua elemen yang ada di Kabupaten Deiyai,” tegas Bupati Melkianus Mote.

Bupati juga meminta Kepala Kesbangpol untuk mengajak semua elemen masyarakat mendekati para penjual dan pengguna miras serta narkoba. Ia mengapresiasi kampung-kampung yang telah membuat aturan pelarangan miras dan narkoba, dan berjanji akan memberikan apresiasi kepada kampung-kampung tersebut sebagai motivasi bagi kampung lainnya.

“Selain kampung, nanti saya juga berikan apresiasi kepada mereka yang sadar dari mabuk dengan narkoba. Tapi bukan yang pura-pura sadar,” ujarnya.

Bupati juga menekankan pentingnya peran aktif organisasi kepemudaan (OKP) seperti KNPI dan KONI dalam upaya pemberantasan miras dan narkoba. Ia bahkan mengancam akan mengurangi hibah kepada OKP yang tidak aktif dalam kegiatan ini.

Sementara itu, Kapolres Deiyai, Kompol Sarifudin Ahmad, menjelaskan tentang bahaya miras dan narkoba serta kaitannya dengan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas di Kabupaten Deiyai.

Kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian dari program strategi nasional untuk mewujudkan masyarakat Deiyai yang sehat, aman, tentram, dan sejahtera. Bupati Melkianus Mote mengajak seluruh masyarakat Deiyai untuk bersatu dan bergotong royong memberantas miras dan narkoba demi masa depan generasi muda Deiyai.

“Sesuai dengan slogan kita: Enaimo Ekowai, berantas hal ini tidak bisa sendiri-sendiri. Harus semua sama-sama. Kita bergotong royong bersama-sama,” pungkasnya. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Bakal Hujan, BMKG Imbau Warga Nabire Waspada

NABIRE, TOMEI.ID | Hujan deras bakal mengguyur Kabupaten Nabire pada malam hari ini, Selasa (14/10/2025).…

10 jam ago

Festival Danau Paniai 2025: Mama-Mama Paniai Serukan Stop Buang Sampah ke Kali Enarotali

ENAROTALI, TOMEI.ID | Meski festival berlangsung meriah, mama-mama Paniai menyerukan secara tegas agar masyarakat berhenti…

11 jam ago

Energi Baru Mutiara Hitam: Coach Rahmad Darmawan Pimpin Latihan Perdana Persipura di Stadion Mandala

JAYAPURA, TOMEI.ID | Tim kebanggaan Papua, Persipura Jayapura, memulai babak baru di bawah komando Coach…

11 jam ago

KONI Papua Tengah Mantapkan Konsolidasi dan Arah Program Kerja 2025–2029

NABIRE, TOMEI.ID | Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Papua Tengah resmi memantapkan langkah awal…

12 jam ago

Usai Didenda Komdis Rp40 Juta, Persipura Fokus Hadapi Persiba dan Jaga Sportivitas

JAYAPURA, TOMEI.ID | Klub kebanggaan masyarakat Papua, Persipura Jayapura, dijatuhi sanksi denda sebesar Rp40 juta…

13 jam ago

DPR Papua Tengah dan DPD RI Dorong Dialog Kemanusiaan Bahas Krisis Intan Jaya

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah bersama lembaga legislatif di Papua Tengah terus memperkuat langkah kemanusiaan di…

13 jam ago