Berita

Daftar Negara yang Sudah Lolos ke Piala Dunia 2026

JAYAPURA, TOMEI.ID | Babak kualifikasi Piala Dunia 2026 masih terus berlangsung, namun sejumlah negara telah lebih dulu memastikan tiket ke putaran final turnamen sepak bola terbesar dunia tersebut.

Berdasarkan pantauan tomei.id, Rabu (10/9/2025), tiga negara tuan rumah yakni Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko otomatis lolos tanpa harus melalui babak kualifikasi. Dari zona Asia (AFC), enam negara sudah memastikan diri, yakni Jepang, Iran, Uzbekistan, Yordania, Korea Selatan, dan Australia.

Adapun dari zona Oseania (OFC), Selandia Baru menjadi wakil pertama yang mengamankan tiket.
Di Amerika Selatan (CONMEBOL), persaingan sengit menghasilkan enam negara yang resmi melaju, yaitu Argentina, Brasil, Ekuador, Uruguay, Kolombia, dan Paraguay. Sementara dari zona Afrika (CAF), baru dua tim yang memastikan tempat, yakni Maroko dan Tunisia.

Zona Eropa (UEFA) hingga kini masih menunggu hasil kualifikasi yang tengah berjalan, sedangkan di kawasan CONCACAF, selain tiga tuan rumah, tiket tersisa masih diperebutkan. Dua slot terakhir akan ditentukan melalui playoff antarkonfederasi pada Maret 2026 mendatang, yang akan mempertemukan wakil dari Asia, Afrika, Amerika Selatan, CONCACAF, dan Oseania.

Dengan perkembangan ini, hingga September 2025 sudah ada 20 negara yang resmi memastikan diri tampil di Piala Dunia 2026. Turnamen yang akan digelar .di tiga negara sekaligus tersebut diharapkan menghadirkan persaingan sengit sekaligus kejutan baru di kancah sepak bola internasional. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

IKAPPMME Perkuat Kapasitas Mahasiswa Ekadide Jayapura melalui Seminar dan Pelatihan

JAYAPURA, TOMEI.ID | Ikatan Pemuda, Pelajar, Mahasiswa/i dan Masyarakat Ekadide (IKAPPMME) se-Jayapura menggelar seminar dan…

12 jam ago

Mahasiswa Nabire Desak Pemda Bangun Asrama Putri, Soroti Kondisi Tak Layak di Waena

JAYAPURA, TOMEI.ID | Mahasiswa asal Kabupaten Nabire di Kota Studi Jayapura mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab)…

12 jam ago

TPNPB Pastikan Aparat TNI yang Tertembak di Sorong Raya Belum Dievakuasi, Siap Hadapi Serangan Balasan

SORONG RAYA, TOMEI.ID | Manajemen Markas Pusat Komando Nasional Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (KOMNAS…

12 jam ago

Baku Tembak di Teluk Bintuni, Warga Sipil Mengungsi: Aparat Diminta Pastikan Perlindungan Warga

BINTUNI, TOMEI.ID | Kontak senjata dilaporkan terjadi antara kelompok bersenjata dan aparat keamanan di wilayah…

13 jam ago

Pemkab Dogiyai Perkuat Respons Bencana Daerah, Salurkan BLT dan Sembako untuk Piyaiye

DOGIYAI, TOMEI.ID | Pemerintah Kabupaten Dogiyai melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menyalurkan bantuan langsung…

13 jam ago

Festival Port Numbay Kayu Batu: Merajut Budaya dan Menggerakkan Ekonomi Kreatif Pesisir Jayapura

JAYAPURA, TOMEI.ID | Pantai Bes G di Kampung Kayu Batu, Kota Jayapura, kembali menjadi pusat…

2 hari ago