Berita

P2MMDK Jayapura Gelar Penguatan Kapasitas dan Seminar, Tekankan Pentingnya Iman di Era 5.0

JAYAPURA, TOMEI.ID | Persekutuan Pelajar, Mahasiswa, dan Masyarakat Distrik Korupun (P2MMDK) Jayapura menggelar kegiatan Penguatan Kapasitas dan Seminar Sehari di Asrama Korupun, Padan Bulan Abepura, Sabtu (27/9/2025).

Kegiatan ini menjadi langkah awal kepengurusan periode 2025–2027 dalam menata arah organisasi.

Dengan mengusung tema “Apa Itu Tantangan Utama di Era 5.0 dan Bagaimana Cara Menghidupinya, Dasar Iman Kristus”, seminar tersebut dirancang sebagai fondasi kepemimpinan.

Ketua P2MMDK, Isak Busup, menegaskan bahwa penguatan kapasitas di awal periode bukan sekadar seremonial, melainkan strategi agar roda organisasi bergerak dengan visi yang jelas, responsif terhadap zaman, sekaligus berlandaskan iman.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin membangun karakter mahasiswa yang spiritual dan berdaya saing, sehingga dapat menopang kepemimpinan selama periode kepengurusan,” ujarnya.

Dua narasumber dihadirkan. Andeas Dapla, memaparkan pentingnya mahasiswa Distrik Korupun memiliki iman yang kuat secara moral dan spiritual, sekaligus menjaga moralitas di tengah derasnya arus pergaulan era 5.0.

Sementara itu, aktivis kemanusiaan Ronal Mirin menyoroti dinamika Papua, mengingatkan generasi muda agar lebih peka terhadap realitas sosial yang tengah berlangsung di tanah leluhur mereka.

“Generasi Papua, khususnya mahasiswa Distrik Korupun, harus sadar dan peka terhadap dinamika yang sedang terjadi di Papua,” tegas Ronal.

Harapan juga datang dari Atim Sub, perwakilan senior sekaligus penasihat P2MMDK, yang menekankan pentingnya dukungan lintas generasi dalam memperkuat organisasi.

“Keterlibatan senior adalah dorongan bagi mahasiswa untuk terus aktif dalam pengembangan organisasi,” katanya.

Apresiasi turut disampaikan oleh perwakilan perempuan Distrik Korupun, Yuliance Yalak, S.Km. Ia menilai kegiatan ini sebagai langkah positif yang memberi motivasi bagi mahasiswa Korupun yang menempuh studi di Jayapura.

Menutup kegiatan, Isak Busup menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat.

“Semoga penguatan kapasitas ini menjadi dasar yang kokoh bagi kepengurusan periode 2025–2027 dalam mengabdi bagi mahasiswa dan masyarakat Distrik Korupun,” tandasnya. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

HRD Desak Aparat Negara Hentikan Penggunaan Fasilitas Publik dan Buka Akses Kemanusiaan di Papua

NABIRE, TOMEI.ID | Human Right Defender (HRD) melayangkan desakan tegas kepada Pemerintah Indonesia terkait laporan…

1 hari ago

Babak Pertama Pegadaian Championship: Persipura Ungguli Tuan Rumah PSIS Semarang 2-0

SEMARANG, TOMEI.ID | Tim tamu Persipura Jayapura menunjukkan dominasi penuh saat bertandang ke markas PSIS…

1 hari ago

Pemprov Papua Tengah Gelar Pelatihan Pendamping Koperasi Merah Putih untuk 8 Kabupaten

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi Papua Tengah melalui Dinas Koperasi dan UMKM menyelenggarakan Pelatihan Peningkatan…

1 hari ago

HRD Sebut 1.500 Warga Jila Mengungsi Usai Operasi Militer

MIMIKA, TOMEI.ID | Human Rights Defender (HRD) melaporkan sekitar 1.500 warga sipil di Distrik Jila,…

1 hari ago

TP PKK Puncak Jaya Hadiri Rakerda I PKK Papua Tengah, Dorong Penguatan Posyandu dan Keluarga Berdaya

NABIRE, TOMEI.ID | Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Puncak Jaya menghadiri…

1 hari ago

KADIN dan Pemprov Papua Tengah Gelar FGD Sinkronisasi Program Ekonomi 2026

NABIRE, TOMEI.ID | Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Provinsi Papua Tengah menggelar Forum Group Discussion…

1 hari ago