Berita

Pemkab Nabire Tegaskan Dukungan Penuh pada Penguatan BUMDes dan Kerja Sama Antar Kampung

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nabire kembali menegaskan komitmennya dalam memperkuat ekonomi kampung melalui kegiatan Pembinaan dan Pemberdayaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) serta Lembaga Kerja Sama Antar Kampung (LKSAK).

Kegiatan ini digelar di Auditorium RRI Nabire, Kamis (25/9/2025), dan dibuka secara resmi oleh Asisten I Bupati Nabire, La Halim, S.Sos., mewakili Bupati Nabire Mesak Magai.

Dalam sambutan tertulisnya, Bupati Mesak Magai menekankan bahwa BUMDes merupakan wadah strategis untuk menggerakkan roda ekonomi kampung dengan mengoptimalkan potensi lokal. Dengan tata kelola yang baik, BUMDes diharapkan tidak hanya menjadi sumber pendapatan, tetapi juga sarana pemberdayaan masyarakat menuju kemandirian ekonomi.

Selain itu, keberadaan LKSAK dipandang sebagai langkah nyata kolaborasi antar kampung. Melalui wadah ini, setiap kampung dapat berbagi potensi, memperkuat solidaritas, dan merancang program bersama yang bermanfaat bagi masyarakat luas.

Kegiatan pembinaan ini memiliki beberapa tujuan utama, antara lain meningkatkan kapasitas pengelola BUMDes dan LKSAK dalam aspek manajemen, akuntabilitas, dan inovasi usaha; membangun sinergi antar kampung dalam mengelola potensi lokal; serta mendorong terciptanya kemandirian dan kesejahteraan masyarakat kampung di Kabupaten Nabire.

“Pemerintah Kabupaten Nabire berkomitmen penuh mendukung pembinaan BUMDes serta lembaga kerja sama antar kampung. Namun, dukungan ini tidak akan berarti tanpa partisipasi aktif masyarakat,” tegas Bupati dalam sambutannya.

Dengan dibukanya secara resmi kegiatan pembinaan dan pemberdayaan ini, Pemkab Nabire berharap langkah tersebut menjadi momentum konkret dalam memperkuat ekonomi lokal, mengurangi ketergantungan eksternal, serta mendorong terciptanya masyarakat kampung yang mandiri dan sejahtera. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Hadiri Raker Komite IV DPD RI, Nelson Wenda Dorong Percepatan Koperasi Merah Putih di Papua Pegunungan

JAKARTA, TOMEI.ID | Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) asal Papua Pegunungan, Nelson…

2 jam ago

Panitia Stasi Daidaa Eyagitaida Laporkan Dukungan Sumbangan Babi untuk MUSPASME ke-VII Komopa

NABIRE, TOMEI.ID | Panitia Stasi Yohanes Pemandi Daidaa Eyagitaida secara resmi melaporkan dukungan partisipasi umat…

3 jam ago

Perkuat Sinergi Keamanan dan Pelayanan Publik, Danlanal Nabire Jalin Silaturahmi dengan Pemkab Nabire

NABIRE, TOMEI.ID | Dalam upaya memperkuat koordinasi lintas sektor, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal)…

4 jam ago

Silwanus Sumule: Penguatan Kualitas Keluarga Jadi Fondasi Pembangunan Paniai 2026

NABIRE, TOMEI.ID | Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi Papua Tengah, dr. Silwanus Sumule, menegaskan bahwa…

5 jam ago

Persipura Jayapura Rekrut Osas Saha untuk Perkuat Lini Depan

JAYAPURA, TOMEI.ID | Persipura Jayapura resmi merekrut penyerang berpengalaman, Osas Saha, untuk memperkuat lini depan…

5 jam ago

Osas Saha Gabung Persipura: Fokus Utama Kembalikan Mutiara Hitam ke Liga 1

JAYAPURA, TOMEI.ID | Persipura Jayapura resmi menggaet penyerang berpengalaman, Osas Saha, untuk memperkuat lini depan…

5 jam ago