Berita

Perdana, Distrik Bouwobado Ikut Lomba Gerak Jalan HUT RI ke-80 di Wagete

DEIYAI, TOMEI.ID | Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Distrik Bouwobado turut ambil bagian dalam lomba gerak jalan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia yang diselenggarakan di Wagete, Ibu Kota Kabupaten Deiyai, pada Kamis (8/12/2025).

Kehadiran rombongan dari Distrik Bouwobado menjadi perhatian tersendiri dalam kegiatan tersebut. Kepala Distrik Bouwobado, Yuli Dogopia, mengungkapkan bahwa ini adalah momen bersejarah bagi masyarakatnya.

“Ini merupakan kali pertama masyarakat Bouwobado mengikuti lomba gerak jalan. Sebelumnya, mereka belum pernah dilibatkan dalam kegiatan semacam ini,” ujar Dogopia saat ditemui di sela-sela kegiatan.

Dogopia menambahkan, keikutsertaan ini tidak hanya untuk meramaikan perayaan HUT RI, tetapi juga sebagai bentuk penguatan kehadiran pemerintah di wilayah Bouwobado.

“Saya sengaja membawa masyarakat untuk turut serta agar mereka juga bisa merasakan euforia kemerdekaan dan kehadiran negara di distrik ini,” tegasnya.

Lebih lanjut, ia menyampaikan komitmennya untuk membangun sarana olahraga di Distrik Bouwobado selama masa kepemimpinannya lima tahun ke depan.

“Saya berencana membangun lapangan bola kaki dan bola voli di Bouwobado. Kami juga akan menyiapkan bibit-bibit atlet agar ke depan dapat bersaing dengan distrik lain di ajang-ajang olahraga Kabupaten Deiyai,” ujarnya.

Salah satu peserta gerak jalan asal Bouwobado, Yonike Mote, mengaku bangga bisa berpartisipasi dalam kegiatan tersebut bersama tim dari distrik lain.

“Ini pengalaman pertama saya, dan saya sangat bangga bisa ikut. Kami berharap ke depan kegiatan seperti ini bisa digelar juga di Bouwobado, terutama di bidang olahraga, supaya pemuda-pemudi kami tidak terjerumus ke hal-hal negatif dan bisa menyalurkan bakatnya secara positif,” tuturnya.

Partisipasi aktif Distrik Bouwobado dalam perayaan HUT RI ke-80 ini menjadi simbol semangat baru dan keterlibatan masyarakat dalam pembangunan Kabupaten Deiyai secara menyeluruh. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Gubernur Papua Tengah Harap DDI Jadi Pilar Dakwah yang Mencerahkan dan Menyatukan Umat

NABIRE, TOMEI.ID | Gubernur Papua Tengah, Meki Nawipa, melalui Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan,…

17 menit ago

Misoi Wanimbo Pimpin PSI Tolikara: Simbol Kebangkitan Politik Anak Muda Papua

JAYAPURA, TOMEI.ID | Generasi muda Papua kembali menorehkan sejarah baru di panggung politik. Misoi G.…

30 menit ago

Wakil Bupati Mus Kogoya Pastikan Pelayanan Kesehatan di Puskesmas Mulia Berjalan Optimal

MULIA, TOMEI.ID | Pemerintah Kabupaten Puncak Jaya terus memperkuat komitmen dalam meningkatkan kualitas pelayanan dasar…

41 menit ago

Deiyai Bergerak Cepat: 9 Ruas Jalan Strategis Mulai Dikerjakan, Bupati Mote Pastikan Sesuai Target

DEIYAI, TOMEI.ID | Pemerintah Kabupaten Deiyai terus menunjukkan komitmen kuat dalam mempercepat pembangunan infrastruktur daerah…

2 jam ago

Kontak Senjata di Kiwirok, TPNPB Klaim Pukul Mundur TNI dan Bakar Sekolah yang Dijadikan Pos Militer

KIWIROK, TOMEI.ID | Baku tembak kembali meletus antara pasukan Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB)…

3 jam ago

Bakal Hujan, BMKG Imbau Warga Nabire Waspada

NABIRE, TOMEI.ID | Hujan deras bakal mengguyur Kabupaten Nabire pada malam hari ini, Selasa (14/10/2025).…

16 jam ago