Berita

Persigubin Bangkit, Buka Peluang Lolos ke Babak 16 Besar Liga 4 Nasional 2024-2025

JAYAPURA , TOMEI.ID | Harapan Persigubin Pegunungan Bintang untuk melangkah ke babak 16 besar Liga 4 Nasional kembali menyala. Dalam laga perdana Grup W babak 32 besar yang berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Rabu (30/4/2025), tim berjuluk The Morning Star tampil impresif dan menumbangkan Persital Talumolo dengan skor meyakinkan 2-0.

Sejak awal laga, tim asuhan Priagung Dani Atmojo tampil menekan. Perpaduan pressing tinggi dan pergerakan dinamis di sisi sayap membuahkan sejumlah peluang. Gol pembuka tercipta di menit ke-30 melalui sepakan keras Niel Wandik dari sisi kanan kotak penalti yang gagal diantisipasi kiper lawan.

BACA JUGA : Kalahkan Persital 2-0, Persigubin Buka Asa Lolos 16 Besar Liga 4 Nasional

Kemenangan Persigubin dipastikan lewat gol kedua Ical Walilo di menit ke-82. Menerima umpan terobosan, Ical menuntaskannya dengan penyelesaian klinis untuk menggandakan keunggulan. Skor 2-0 bertahan hingga laga usai.

“Puji Tuhan, hari ini anak-anak bermain bagus. Kami menguasai 65 persen jalannya pertandingan. Meski beberapa peluang terbuang karena kurang tenangnya penyelesaian akhir, kemenangan ini menjadi modal penting untuk laga selanjutnya,” ujar pelatih kepala Persigubin, Priagung Dani Atmojo, usai pertandingan.

Manajer tim, Alfred O. Bidana, turut mengapresiasi kerja keras para pemain. “Terima kasih kepada seluruh skuad yang sudah tampil maksimal. Tapi ini baru permulaan. Kami mohon doa dan dukungan terus dari masyarakat Pegunungan Bintang dan Papua Pegunungan. Semangat kalian adalah energi kami menuju Liga 3,” ucapnya.

Persigubin tergabung di Grup W bersama Persital Talumolo (Gorontalo), Pekanbaru FC, dan tuan rumah Perseden Denpasar. Laga kedua akan dilakoni melawan Pekanbaru FC pada Jumat, 2 Mei 2025, sebelum menghadapi Perseden di laga terakhir fase grup, Minggu, 4 Mei 2025.

Kemenangan ini tak hanya mendongkrak kepercayaan diri tim, tetapi juga mengirim pesan kuat bahwa Persigubin siap bersaing di level nasional. Dengan semangat juang dan disiplin taktik yang tinggi, mereka terus menyalakan mimpi besar menuju pentas Liga 3. [*]

Redaksi Tomei

Recent Posts

Dugaan Korupsi RSUD Nabire Ditaksir 10 M Masuk Tahap Penyidikan

NABIRE, TOMEI.ID | Kejaksaan Negeri (Kejari) Nabire tengah meningkatkan status penanganan dugaan tindak pidana korupsi…

2 jam ago

PERINDO Papua Tengah Serukan Kolaborasi Bangun Daerah di HUT ke-3 Papua Tengah

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah dan masyarakat Papua Tengah memperingati hari jadi ke-3 Provinsi Papua Tengah,…

2 jam ago

Papua Tengah Peringati HUT ke-3: Gubernur Meki Ajak Masyarakat Bangun Provinsi Bersama

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi Papua Tengah bersama masyarakat memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-3…

15 jam ago

Wagub Geley: KONI Papua Tengah Harus Jadi Pilar Pembinaan Atlet yang Tangguh

MIMIKA, TOMEI.ID | Wakil Gubernur Papua Tengah, Deinas Geley, S.Sos., M.Si., menegaskan pentingnya peran strategis…

24 jam ago

Pemkab Nabire Distribusikan Cadangan Beras Pemerintah untuk Warga Rentan

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Kabupaten Nabire melalui Dinas Ketahanan Pangan secara resmi meluncurkan penyaluran Cadangan…

1 hari ago

Amandus Gabou: Sukikai Selatan Butuh Perhatian Serius dari Pemerintah Dogiyai

DOGIYAI, TOMEI.ID | Anggota DPRD Kabupaten Dogiyai, Amandus Gabou, menegaskan bahwa Distrik Sukikai Selatan masih…

1 hari ago