Berita

Polisi Sebarkan Tim Gabungan Buruh 19 Napi yang Kabur

NABIRE, TOMEI.ID | Peristiwa terkaburnya 19 warga binaan atau narapidana dari Lapas Nabire pada Senin, (2/6) menggegerkan publik. Upaya pengejaran tengah diperlebar oleh pihak Kepolisian.

Kapolres Nabire, Samuel Dominggus Tatiratu menjelaskan upaya pencarian keberadaan 19 narapidana sudah diperluas pasca kejadian oleh kepolisian Nabire dibantu dari personal Polda Papua Tengah dan TNI.

“Upaya pendekatan yang dilakukan yakni di KM 100, pos-pos Siriwo itu sudah dilakukan kemarin siang sekitar pukul 14 sampai hari ini. Demikian juga di Polsek Siriwo masih pendekatan pemeriksaan,”ujar Kapolres.

Khusus wilayah sekitar Nabire, lanjut Kapolres, tim gabungan sudah sedang bersiaga disejumlah tempat strategis.

“Sementara penyebaran personal seputaran areal perbukitan belakang Lapas sampai menuju dibelakang Batalyon 753,”katanya.

Diketahui, Daftar Pencarian Orang (DPO) sudah diterbitkan oleh Lapas Nabire pasca terkaburnya 19 Narapida (Napi).

Untuk saat ini, sebut Kapolres, pihanya tengah melakukan pemeriksaan terhadap tiga warna binaan yang dicegat oleh otoritas Lapas. Mereka diintrogasi kepolisian untuk mengetahui apa motivasinya.

“Kami berharap segera melakukan penangkapan. Bersinergi bersama untuk mencari tahu keberadaan untuk menangkap mereka,”tegas Kapolres.

Polisi menduga 11 narapidana yang kabur telah berafiliasi dengan KKB.

“11 orang ini kami juga butuh waktu untuk pendalaman sejauh mana keterlibatan mereka berdasarkan kasus yang mereka perbuat,”pungkasnya.

Redaksi Tomei

Recent Posts

HRD Desak Aparat Negara Hentikan Penggunaan Fasilitas Publik dan Buka Akses Kemanusiaan di Papua

NABIRE, TOMEI.ID | Human Right Defender (HRD) melayangkan desakan tegas kepada Pemerintah Indonesia terkait laporan…

24 jam ago

Babak Pertama Pegadaian Championship: Persipura Ungguli Tuan Rumah PSIS Semarang 2-0

SEMARANG, TOMEI.ID | Tim tamu Persipura Jayapura menunjukkan dominasi penuh saat bertandang ke markas PSIS…

1 hari ago

Pemprov Papua Tengah Gelar Pelatihan Pendamping Koperasi Merah Putih untuk 8 Kabupaten

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi Papua Tengah melalui Dinas Koperasi dan UMKM menyelenggarakan Pelatihan Peningkatan…

1 hari ago

HRD Sebut 1.500 Warga Jila Mengungsi Usai Operasi Militer

MIMIKA, TOMEI.ID | Human Rights Defender (HRD) melaporkan sekitar 1.500 warga sipil di Distrik Jila,…

1 hari ago

TP PKK Puncak Jaya Hadiri Rakerda I PKK Papua Tengah, Dorong Penguatan Posyandu dan Keluarga Berdaya

NABIRE, TOMEI.ID | Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Puncak Jaya menghadiri…

1 hari ago

KADIN dan Pemprov Papua Tengah Gelar FGD Sinkronisasi Program Ekonomi 2026

NABIRE, TOMEI.ID | Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Provinsi Papua Tengah menggelar Forum Group Discussion…

1 hari ago