Berita

Tiga Pimpinan Definitif DPRK Dogiyai Resmi Dilantik, Siap Kawal Aspirasi Rakyat

NABIRE, TOMEI.ID | Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Dogiyai resmi melantik tiga pimpinan definitif masa jabatan 2025–2029 dalam rapat paripurna yang berlangsung di Aula Maranatha Malompo, Nabire, Papua Tengah, Senin (4/8/2025).

Pelantikan ini ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Papua Tengah Nomor 100.3.3.1/166 tentang Peresmian Pimpinan DPRK Dogiyai Periode 2025–2029.

Tiga pimpinan yang dilantik yakni Vitalis Kegiye sebagai Wakil Ketua I (Partai Garuda), Fabianus Tigi sebagai Wakil Ketua II (PKN), dan Agustinus Pigai sebagai Wakil Ketua III (Jalur Pengangkatan).

Dalam sambutannya, Wakil Ketua I, Vitalis Kegiye menegaskan bahwa DPRK Dogiyai berkomitmen mengawal aspirasi rakyat dan memastikan setiap kebijakan yang dilahirkan berpihak pada kepentingan masyarakat luas.

“Tantangan ke depan tentu tidak mudah, tetapi dengan kerja sama yang solid dan dukungan semua pihak, baik legislatif maupun eksekutif, saya yakin kita dapat menjawab harapan rakyat Dogiyai,” ujar Kegiye.

DPRK Dogiyai juga akan mendorong sejumlah agenda strategis, antara lain pengesahan tata tertib DPRK, pembentukan alat kelengkapan dewan, penyusunan rencana kerja tahun 2026, program legislasi daerah, pembahasan KUA-PPAS, hingga penetapan APBD 2026.

“Semua ini hanya dapat tercapai jika kita membangun sinergi yang kuat antara lembaga legislatif dan eksekutif, demi menghadirkan kebijakan yang menyentuh langsung kepentingan rakyat,” pungkas Kegiye.

Sementara itu, posisi Ketua DPRK Dogiyai belum dilantik bersama ketiga pimpinan lainnya karena masih dalam proses penyelesaian internal di partai pengusung.

Pelantikan ini menjadi tonggak awal bagi DPRK Dogiyai dalam membentuk alat kelengkapan dewan dan menyusun arah kerja lima tahun ke depan, dengan semangat kolaborasi untuk membangun Dogiyai yang maju dan berkeadilan. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Maritim Muda Nusantara Papua Tengah Bentuk Panitia Musda I

NABIRE, TOMEI.ID | Dalam rangka penguatan kelembagaan organisasi, Maritim Muda Nusantara (MMN) Provinsi Papua Tengah…

12 menit ago

Klaim TPNPB Rampas Senjata Api di Beoga, Aparat Diminta Tidak Menyasar Warga Sipil

PUNCAK, TOMEI.ID | Manajemen Markas Pusat Komite Nasional Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (KOMNAS TPNPB)…

20 menit ago

Pastikan MUSME Berjalan Lancar, Bupati Paniai Tinjau Langsung Persiapan di Kampung Komopa

PANIAI, TOMEI.ID | Bupati Kabupaten Paniai, Yampit Nawipa, melakukan peninjauan langsung terhadap kesiapan pelaksanaan Musyawarah…

59 menit ago

Gubernur Papua Tengah Tegaskan Gereja sebagai Mitra Strategis Pembangunan Daerah

NABIRE, TOMEI.ID | Gubernur Papua Tengah, Meki Nawipa, menegaskan bahwa gereja memiliki peran strategis sebagai…

1 jam ago

Mahasiswa dan Warga Paniai Gelar Aksi Jilid II di DPRK, Tolak DOB, Tambang, dan Militerisasi

PANIAI, TOMEI.ID | Solidaritas Mahasiswa dan Mahasiswi Paniai se-Indonesia (SMI-KP) bersama masyarakat Paniai kembali menggelar…

7 jam ago

TPNPB Kodap IV Sorong Raya Tetapkan Duka Nasional atas Wafatnya Mayor Yohanes Mate

SORONG, TOMEI.ID | TPNPB Kodap IV Sorong Raya menetapkan masa duka nasional menyusul wafatnya Mayor…

7 jam ago