Berita

Wagub Papua Tengah Ajak DPR Bersinergi Majukan Daerah

NABIRE, TOMEI.ID | Wakil Gubernur Papua Tengah, Deinas Geley, menghadiri sekaligus menyampaikan sambutan pada Rapat Paripurna DPR Papua Tengah dalam rangka pengucapan sumpah/janji Wakil Ketua IV dan Anggota DPR Papua Tengah masa jabatan 2024–2029, Senin (22/9/2025) di Nabire.

Rapat paripurna dihadiri Ketua DPR Papua Tengah Delius Tabuni, Ketua MRP Papua Tengah Agustinus Anggaibak, anggota BPP Perwakilan Papua Tengah Irjen Pol (Purn) Petrus Waine, Danrem 173/Praja Vira Braja Brigjen TNI Frits Wilem Richard Pelamonia, Kapolda Papua Tengah Brigjen Pol Alfred Papare, Kabinda Papua Tengah Brigjen TNI Alfi Sahri Lubis, serta Komandan Lantamal Nabire Letkol Laut Dwi Prasetyo.

Selain itu, turut hadir Pj. Sekda Papua Tengah, pejabat tinggi pratama di lingkungan Pemprov, dan sejumlah tokoh masyarakat serta perwakilan media.

Dalam sambutannya, Wagub mengucapkan selamat kepada pimpinan dan anggota DPR Papua Tengah yang baru dilantik. Ia menegaskan bahwa jabatan tersebut merupakan amanah rakyat sekaligus tanggung jawab konstitusional.

“Pengucapan sumpah/janji ini adalah titik awal dari tugas besar dan tanggung jawab mulia sebagai wakil rakyat. DPR Papua Tengah memiliki peran vital dalam menentukan arah pembangunan, memperjuangkan aspirasi masyarakat, serta mengawal jalannya pemerintahan daerah yang transparan, akuntabel, dan berkeadilan,” tegas Geley.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi eksekutif dan legislatif untuk mempercepat pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Marilah kita bersama-sama membangun Papua Tengah dengan semangat kebersamaan dan komitmen kuat terhadap kepentingan rakyat,” tambahnya.

Wakil Gubernur menutup sambutannya dengan mengucapkan selamat bertugas kepada Wakil Ketua IV dan seluruh anggota DPR Papua Tengah yang baru dilantik, seraya berharap mereka mampu menjaga amanah rakyat dan bekerja demi kesejahteraan bersama. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

HRD Desak Aparat Negara Hentikan Penggunaan Fasilitas Publik dan Buka Akses Kemanusiaan di Papua

NABIRE, TOMEI.ID | Human Right Defender (HRD) melayangkan desakan tegas kepada Pemerintah Indonesia terkait laporan…

24 jam ago

Babak Pertama Pegadaian Championship: Persipura Ungguli Tuan Rumah PSIS Semarang 2-0

SEMARANG, TOMEI.ID | Tim tamu Persipura Jayapura menunjukkan dominasi penuh saat bertandang ke markas PSIS…

1 hari ago

Pemprov Papua Tengah Gelar Pelatihan Pendamping Koperasi Merah Putih untuk 8 Kabupaten

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi Papua Tengah melalui Dinas Koperasi dan UMKM menyelenggarakan Pelatihan Peningkatan…

1 hari ago

HRD Sebut 1.500 Warga Jila Mengungsi Usai Operasi Militer

MIMIKA, TOMEI.ID | Human Rights Defender (HRD) melaporkan sekitar 1.500 warga sipil di Distrik Jila,…

1 hari ago

TP PKK Puncak Jaya Hadiri Rakerda I PKK Papua Tengah, Dorong Penguatan Posyandu dan Keluarga Berdaya

NABIRE, TOMEI.ID | Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Puncak Jaya menghadiri…

1 hari ago

KADIN dan Pemprov Papua Tengah Gelar FGD Sinkronisasi Program Ekonomi 2026

NABIRE, TOMEI.ID | Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Provinsi Papua Tengah menggelar Forum Group Discussion…

1 hari ago