Berita

Wakil Bupati Deiyai Sidak ke Sejumlah OPD, Tegaskan Disiplin dan Kinerja Aparatur

DEIYAI, TOMEI.ID | Dalam upaya meningkatkan kedisiplinan serta memastikan pelayanan publik berjalan optimal, Wakil Bupati Deiyai, Ayub Pigome, kembali melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Deiyai, Selasa (12/8/2025).

Beberapa OPD yang menjadi sasaran sidak antara lain Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Inspektorat, serta Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil). Dalam kunjungan tersebut, Wakil Bupati Ayub menyampaikan sejumlah arahan penting yang menjadi perhatian seluruh aparatur sipil negara dan tenaga honorer di lingkungan pemerintah daerah.

Empat poin utama yang ditekankan antara lain: Kedisiplinan dan Ketelitian Data Kepegawaian, di mana Wakil Bupati menegaskan pentingnya validasi dan ketelitian terhadap daftar pegawai negeri sipil (PNS) dan tenaga honorer di setiap OPD guna memastikan keakuratan data dan tertib administrasi, Larangan Penerimaan Honorer Baru, dengan penegasan bahwa proses rekrutmen honorer tidak boleh dilakukan tanpa dasar yang sah dan sesuai ketentuan yang berlaku;

Peningkatan Keamanan Menjelang HUT ke-80 RI, di mana seluruh kantor diimbau untuk memperkuat sistem keamanan dan menciptakan lingkungan kerja yang aman serta kondusif menjelang perayaan Hari Kemerdekaan pada 17 Agustus; serta Optimalisasi Kinerja dan Peran Bendahara, dengan penekanan agar para bendahara OPD menjalankan tugas secara maksimal demi mendukung kelancaran roda pemerintahan dan pencapaian kinerja pembangunan di Kabupaten Deiyai.

Wakil Bupati menegaskan bahwa sidak ini merupakan bagian dari langkah pengawasan rutin yang bertujuan mendorong peningkatan disiplin dan tanggung jawab aparatur pemerintah di Kabupaten Deiyai.

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh aparatur, baik PNS maupun honorer, menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan profesional. Disiplin adalah kunci utama dalam pelayanan publik yang berkualitas,” ujarnya.

Ia juga berharap, melalui sidak ini, kesadaran bersama akan pentingnya etos kerja dan kepatuhan terhadap aturan dapat terus ditingkatkan, sehingga pelayanan kepada masyarakat semakin optimal dan berdampak nyata. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Dinkes Papua Tengah Buka Seleksi Siswa Berprestasi SMA IPA dan SMK Kesehatan

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah, melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) resmi membuka seleksi…

11 jam ago

Pemprov Papua Tengah Mutakhirkan Data Koperasi dan UMKM, Perkuat Pemberdayaan Orang Asli Papua

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah melakukan pemutakhiran dan validasi data koperasi serta…

20 jam ago

Sejumlah Izin Tambang di Paniai Bermasalah, Tambang Ilegal Diusulkan Jadi WPR

NABIRE, TOMEI.ID | Solidaritas Mahasiswa Se-Indonesia asal Kabupaten Paniai menyimpulkan bahwa pengelolaan izin usaha pertambangan…

21 jam ago

RD Puji Disiplin Pemain Persipura Usai Taklukkan Persiku di Wergu Wetan

JAYAPURA, TOMEI.ID | Pelatih Persipura Jayapura, Rahmad Darmawan, mengapresiasi disiplin permainan anak asuhnya usai menaklukkan…

21 jam ago

Gunansar Persembahkan Dua Gol Persipura untuk Almarhum Metusala Dwaramury dan Masyarakat Papua

JAYAPURA, TOMEI.ID | Persipura Jayapura memastikan diri sebagai pemuncak klasemen Grup Timur Pegadaian Championship (Liga…

21 jam ago

Bungkam Persiku 2-1, Persipura Pimpin Klasemen Grup Timur

JAYAPURA, TOMEI.ID | Persipura Jayapura sukses merebut puncak klasemen Grup Timur Pegadaian Championship (Liga 2)…

22 jam ago