Berita

BMP-RI Papua Tengah Resmi Berkiprah, Luncurkan Bhakti Sosial Sambut Hari AIDS Sedunia

NABIRE, TOMEI.ID | Dewan Pimpinan Pusat Barisan Merah Putih Republik Indonesia (DPP BMP-RI) Papua menyerahkan Surat Keputusan (SK) organisasi kepada Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Barisan Merah Putih RI Provinsi Papua Tengah.

Penyerahan SK ini bersamaan dengan pelaksanaan bhakti sosial dalam rangka memperingati Hari AIDS Sedunia, Senin (1/12/2025) di LPP RRI Nabire.

Melkisedek Rumawi secara resmi menerima SK sebagai Ketua DPD Barisan Merah Putih Papua Tengah, yang diserahkan langsung oleh Ali Kabiay, Sekjen DPP BMP-RI Papua.

Usai menerima SK, Melkisedek Rumawi menegaskan komitmen organisasinya untuk terus hadir dan melayani masyarakat Papua Tengah melalui berbagai program sosial.

“Kami telah melaksanakan berbagai kegiatan bhakti sosial untuk masyarakat. Program tahun 2026 akan semakin ditingkatkan, sehingga dukungan semua pihak sangat kami harapkan untuk membangun Papua Tengah yang lebih maju dan sejahtera,” ungkap Melkisedek Rumawi.

Melkisedek Rumawi menambahkan bahwa negara selalu hadir untuk menyejahterakan dan melindungi masyarakat, dan Barisan Merah Putih RI berkomitmen mengawal program nasional bersama warga.

“BMP-RI hadir bukan untuk meresahkan, tetapi untuk mendorong dan melayani,” tegas Melkisedek Rumawi.

Sekjen DPP BMP-RI Papua, Ali Kabiay, berharap organisasi ini dapat terus berjalan dan memberi dampak nyata bagi masyarakat. Ali Kabiay menekankan bahwa fokus BMP-RI saat ini adalah kegiatan sosial, karena masih banyak masyarakat yang belum tersentuh bantuan.

“Kami hadir memberikan bantuan berupa sembako, semata-mata untuk mensejahterakan masyarakat, khususnya di Papua Tengah, dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia,”pungkasnya. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Dispendik Paniai Distribusikan TV Pintar dan Perabot Sekolah, Kadis Tekankan Disiplin dan Konsistensi Pelayanan

PANIAI, TOMEI.ID | Dinas Pendidikan dan Pengajaran (Dispendik) Kabupaten Paniai mendistribusikan 79 unit televisi pintar…

3 jam ago

HIMA Gizi STIKes Persada Nabire Edukasi 850 Siswa SMPN 4 Nabire pada Hari Gizi Nasional ke-66

NABIRE, TOMEI.ID | Memperingati Hari Gizi Nasional (HGN) ke-66 Tahun 2026, Himpunan Mahasiswa (HIMA) Gizi…

4 jam ago

BERITA FOTO: Pemprov Papua Tengah Bagikan Bantuan 200 Laptop untuk Peserta Festival Pelajar 2025

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah, melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan membagikan bantuan…

4 jam ago

Pemprov Papua Tengah Serahkan 200 Laptop untuk Pelajar, Gubernur Tekankan Pendidikan sebagai Fondasi Masa Depan

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menyerahkan bantuan…

8 jam ago

BLUD RSUD Nabire Terapkan Tarif Parkir: Dorong Pelayanan Berkualitas dan Ketertiban Lingkungan Rumah Sakit

NABIRE, TOMEI.ID | BLUD RSUD Nabire resmi memberlakukan tarif parkir di lingkungan rumah sakit, kebijakan…

12 jam ago

Front Peduli Rakyat Yahukimo Soroti Operasi Militer dan Dampak Kemanusiaan di Yahukimo

WAMENA, TOMEI.ID | Front Peduli Rakyat Yahukimo menilai situasi keamanan dan kemanusiaan di Kabupaten Yahukimo,…

12 jam ago