Berita

Kadis Bogobaida Salurkan BLT Tahap II Langsung ke Masyarakat

PANIAI, TOMEI.ID | Kepala Distrik Bogobaida, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, Fransiskus Muyapa, telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahap II kepada masyarakat di tujuh kampung di wilayahnya.

Penyaluran ini dilakukan secara langsung di tengah-tengah warga pada Jumat, 10 Juli 2025, sebagai bagian dari program bantuan sosial (bansos) Kabupaten Paniai.

Informasi penyaluran ini disampaikan oleh salah seorang intelektual Bogobaida, Mai Muyapa, pada Minggu (13/7/2025) dari Paniai.

baca juga : Marius Kayame Resmi Dilantik Wakili Pemuda Paniai di DPRK 2025–2029

Mai Muyapa mengapresiasi langkah Kadis Fransiskus Muyapa yang dianggap sebagai kebijakan berani, mengingat beliau baru menjabat selama empat bulan setelah dilantik oleh Bupati Paniai, Yampit Nawipa.

“Penyaluran bantuan ini merupakan langkah awal beliau untuk pemberdayaan masyarakat setempat,” terang Mai.

Ia menekankan bahwa kebijakan penyaluran BLT secara langsung di kampung sangat diapresiasi karena memastikan dana tersebut benar-benar menyentuh sasaran.

“Kami sebagai intelektual Bogobaida sangat bangga dan menghargai Pak Kadis karena bantuan ini diterima langsung oleh masyarakat di kampung,” imbuhnya.

Ia berharap agar penyaluran bantuan serupa ke depannya tetap dilakukan secara langsung di tengah-tengah masyarakat. Hal ini, menurutnya, dapat menumbuhkan rasa percaya dan menghindari kecurigaan warga, karena bantuan langsung berada di tangan penerima.

Di sisi lain, kunjungan Kadis Bogobaida ke lapangan juga mengungkap permasalahan signifikan lain, yakni kondisi infrastruktur jalan dan jembatan. Kadis menambahkan, beberapa titik jalan dan jembatan di wilayah tersebut dalam kondisi rusak parah akibat bencana banjir. Ia pun meminta perhatian serius dari pemerintah daerah Paniai.

“Kami meminta Pemda Paniai untuk memperhatikan beberapa titik jalan dan jembatan yang terputus akibat bencana banjir serta jalan tembus Distrik Bogobaida, Bayabiru, dan Siriwo,” pungkasnya. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Papua Tengah Terang: Pemerintah Dukung Anak Muda Gerakkan Literasi dan Pendidikan

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi Papua Tengah memberikan apresiasi tinggi kepada pegiat literasi muda yang…

4 jam ago

APINDO Dogiyai Resmi Terdaftar di Kesbangpol, Siap Jadi Mitra Strategis Pemda

DOGIYAI, TOMEI.ID | Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kabupaten Dogiyai kini resmi terdaftar di Badan Kesatuan…

5 jam ago

Tragedi Soanggama Berdarah: KNPB Serukan Perlindungan Pengungsi dan Investigasi HAM

JAYAPURA, TOMEI.ID | Komite Nasional Papua Barat (KNPB) mendesak pemerintah Indonesia dan lembaga internasional segera…

5 jam ago

Pemprov Papua Tengah Sosialisasikan Pergub 59/2024: Perkuat Sistem Kewaspadaan Dini dan Kerukunan Daerah

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi Papua Tengah menyelenggarakan Sosialisasi Peraturan Gubernur Papua Tengah Nomor 59…

7 jam ago

Senator Eka Yeimo Suarakan Penolakan Masyarakat Adat Intan Jaya atas Rencana Blok Wabu di Sidang Paripurna DPD RI

NABIRE, TOMEI.ID | Senator DPD RI asal Papua Tengah, Eka Kristina Murib Yeimo, membawa aspirasi…

8 jam ago

Togel Merajalela di Nabire, Dugaan Pembiaran dan Upeti ke Oknum Aparat Mencuat

NABIRE, TOMEI.ID | Aktivitas perjudian jenis Toto Gelap (Togel) kini menjamur di berbagai sudut Kota…

8 jam ago