Berita

SALUT Nabire Resmi Diresmikan, Perluas Akses Pendidikan Tinggi di Papua Tengah

NABIRE, TOMEI.ID | Sentra Layanan Universitas Terbuka (SALUT) Nabire, Papua Tengah resmi diresmikan pada Kamis (18/9/2025) dalam acara yang digelar di Aula SALUT Nabire, Jalan Ampera, Karang Tumaritis.

Peresmian dipimpin Direktur Universitas Terbuka (UT) Jayapura, Fajar Ramadani, serta dihadiri Asisten II Bidang Pemerintahan Gubernur Papua Tengah, Marten Ukago, yang mewakili Gubernur.

Dalam sambutannya, Gubernur Papua Tengah melalui Marten Ukago menyebut kehadiran SALUT Nabire sebagai momentum bersejarah dalam memperluas akses pendidikan tinggi di wilayah tersebut.

“Pemerintah Provinsi Papua Tengah menyadari sepenuhnya bahwa pendidikan adalah kunci utama meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Kehadiran SALUT Nabire menjadi jawaban atas kebutuhan masyarakat akan pendidikan tinggi yang fleksibel, terjangkau, dan berkualitas,” ujar Ukago.

Menurutnya, model pembelajaran jarak jauh yang ditawarkan UT dapat menjangkau masyarakat di pedalaman, pesisir, hingga mereka yang memiliki keterbatasan waktu seperti pekerja dan ibu rumah tangga.

Sementara itu, Direktur UT Jayapura, Fajar Ramadani, menegaskan bahwa Universitas Terbuka merupakan perguruan tinggi negeri berakreditasi A yang diakui secara nasional dan internasional.

“UT hadir untuk memastikan masyarakat Papua Tengah tidak lagi kesulitan mengakses pendidikan tinggi. Dengan akreditasi A, UT menawarkan layanan pendidikan jarak jauh yang berkualitas, fleksibel, dan terjangkau. Masyarakat kini cukup berkuliah melalui layanan SALUT di Nabire,” katanya.

Fajar menambahkan, UT saat ini telah memiliki tiga SALUT di Papua Tengah, yakni di Nabire, Mimika, dan Puncak Jaya, dengan total mahasiswa hampir 10 ribu orang. Jumlah tersebut menunjukkan tingginya minat masyarakat Papua melanjutkan pendidikan tinggi.

Ia juga mengapresiasi dukungan pemerintah provinsi dan kabupaten terhadap keberadaan UT, sekaligus mengajak masyarakat memanfaatkan fasilitas ini sebagai pusat pengembangan intelektual dan inovasi.

Acara peresmian ditutup dengan doa bersama dan pengucapan bismillah sebagai tanda resmi beroperasinya SALUT Nabire. Pemerintah dan UT berharap kehadiran pusat layanan ini dapat meningkatkan mutu pendidikan serta kesejahteraan masyarakat Papua Tengah, khususnya di Kabupaten Nabire.

Turut hadir pula Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Nabire, Drs. Dina Pije, mewakili Bupati Mesak Magai, bersama perwakilan perguruan tinggi, instansi vertikal, BUMN, tokoh masyarakat, agama, adat, mahasiswa, alumni, dan tamu undangan lainnya.[*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Bentrok Antarwarga Yali–Lani Pecah di Wamena Usai Mediasi Kasus Pembunuhan, Satu Orang Tewas

WAMENA, TOMEI.ID | Bentrokan antarwarga dari Suku Yali dan Suku Lani pecah di Perempatan Tugu…

1 jam ago

Pemprov Papua Tengah Siapkan Bandara Nabire Layani Pesawat Berbadan Lebar

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah menargetkan pengembangan Bandara Douw Aturure Nabire pada…

2 jam ago

Mahasiswa Pegunungan Bintang Imbau Partisipasi Masyarakat Menuju Aksi Kemanusiaan Besar

OKSIBIL, TOMEI.ID | Merespons memburuknya persoalan kemanusiaan di wilayah Pegunungan Bintang, Pengurus Pusat Ikatan Mahasiswa…

2 jam ago

Mahasiswa dan Masyarakat Paniai Sepakati Pansus Tolak DOB, Militerisme, dan Investasi

PANIAI, TOMEI.ID | Mahasiswa bersama berbagai elemen masyarakat Kabupaten Paniai menyepakati pembentukan Panitia Khusus (Pansus)…

2 jam ago

Kasat Satpol-PP Dogiyai Bagikan ATK dan Aset Kantor, Tingkatkan Kinerja Aparatur

DOGIYAI, TOMEI.ID | Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Dogiyai, Yohanes Butu, membagikan Alat…

5 jam ago

Finsen Mayor: Papua Butuh Dialog, Bukan Lembaga Gemuk

JAKARTA, TOMEI.ID | Senator Republik Indonesia dari daerah pemilihan Papua Barat Daya, Paul Finsen Mayor,…

5 jam ago