Berita

Sukseskan Perayaan Natal Mahasiswa Deiyai di Nabire, Pemkab Kucurkan Dana Rp25 Juta

NABIRE, TOMEI.ID | Forum Komunikasi Mahasiswa-Mahasiswi Kabupaten Deiyai (FKM KD) se-Kota Studi Nabire memberikan apresiasi tinggi kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deiyai atas dukungan dana sebesar Rp25.000.000.

Kucuran dana ini merupakan manifestasi kepedulian pemerintah daerah guna menyokong perhelatan Natal 2025 yang digelar komunitas mahasiswa Deiyai di Nabire.

Ketua FKM KD Kota Studi Nabire, Yohanes Pigome, menyebut bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian nyata pemerintah terhadap mahasiswa. Ia mengaku sempat khawatir dengan ketersediaan dana karena waktu persiapan panitia yang tergolong singkat.

“Pembentukan panitia hanya berlangsung dua bulan, namun berkat dukungan finansial dari Pemkab Deiyai melalui kebijakan Bapak Bupati, acara ini dapat berjalan sukses dan khidmat,” ujar Yohanes usai perayaan Natal di Nabire, Rabu (17/12/2025).

Selain bantuan uang tunai, Yohanes juga mengapresiasi kontribusi berbagai pihak yang turut menyumbangkan sembako maupun dana sukarela demi kelancaran kegiatan tersebut.

Senada dengan itu, Ketua Panitia Pelaksana, Selpianus Douw, menyampaikan terima kasih mendalam kepada Bupati Deiyai, Melkianus Mote. Menurutnya, perhatian pemerintah daerah sangat memotivasi mahasiswa untuk terus menjaga kebersamaan.

“Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Saya juga sangat bangga atas kerja sama dan semangat gotong royong dari seluruh anggota panitia serta tujuh ikatan yang berada di bawah naungan FKM KD,” ungkap Selpianus.

Sebagai penutup, Selpianus menyampaikan permohonan maaf apabila terdapat kekurangan selama masa kepanitiaan.

“Semoga kebaikan semua pihak dibalas oleh Tuhan. Kami berharap sinergi antara mahasiswa dan pemerintah ini terus terjalin dengan baik,” pungkasnya. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Pembagian Bansos Tunai dan Beras Menyasar Warga di 12 Desa Distrik Kebo, Paniai

PANIAI, TOMEI.ID | Pemerintah Distrik Kebo, Kabupaten Paniai, menyalurkan bantuan sosial (bansos) berupa uang tunai…

11 jam ago

Komunitas Literasi Dogiyai Maju Awali 2026 dengan Pengadaan Buku Kritis untuk Perkuat Gerakan Literasi

DOGIYAI, TOMEI.ID | Komunitas Literasi Dogiyai Maju (KLDM) mengawali tahun 2026 dengan langkah konkret memperkuat…

11 jam ago

Mahasiswa Yahukimo Gelar Konsolidasi Terbuka Menuju Aksi “Selamatkan Tanah Adat dan Manusia Yahukimo”

DEKAI, TOMEI.ID | Pelajar, Mahasiswa, dan perwakilan masyarakat bersama berbagai elemen sipil di Kabupaten Yahukimo…

17 jam ago

Kris Daniel Yeimo, Pivot Black Steel Asal Paniai Tembus Skuad Timnas Futsal untuk Piala Asia 2026

NABIRE, TOMEI.ID | Talenta anak muda Papua kembali menghiasi panggung internasional. Kris Daniel Yeimo, pivot…

18 jam ago

BPK Beri Opini Wajar Dengan Pengecualian atas Laporan Keuangan Papua Tengah 2024

NABIRE, TOMEI.ID | Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Papua Tengah memberikan opini Wajar…

2 hari ago

Aser Yogi: Ketahanan Pangan Papua Tengah Bertumpu pada Kesejahteraan Petani

NABIRE, TOMEI.ID | Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Tani Merdeka Provinsi Papua Tengah, Aser…

2 hari ago