Berita

IKB Papua Pegunungan Ucapkan Selamat untuk Gubernur JONES Terpilih

JAKARTA, TOMEI.ID| Ikatan Keluarga Besar (IKB) Kaki Abu, Brewok, dan Anak-Anak Jalanan Sarjana Pengangguran Papua Pegunungan menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya Dr. John Tabo, MBA sebagai Gubernur dan Ones Pahabol sebagai Wakil Gubernur Provinsi Papua Pegunungan periode 2025–2030.

Ucapan ini disampaikan menjelang pelantikan resmi oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, yang dijadwalkan berlangsung di Jakarta pada Kamis, April 2025 pukul 16.00 WIB.

BACA JUGA : Bupati Biak: Usulan dari Akar Rumput Harus Dikawal dengan Baik dalam Musrenbang RKPD 2025

IKB menyebut pasangan “JONES” (singkatan dari John dan Ones) sebagai simbol harapan baru bagi masyarakat Papua Pegunungan, terutama generasi muda yang selama ini merasa terpinggirkan dari proses pembangunan.

“Selamat kepada Bapak Dr. John Tabo dan Bapak Ones Pahabol. Harapan kami, kepemimpinan ini menjadi awal dari perubahan nyata, membawa angin segar bagi rakyat Papua Pegunungan, terutama kami para pemuda dan sarjana yang belum mendapat ruang dalam pembangunan,” tulis IKB dalam rilis singkatnya.

IKB menaruh harapan besar agar pasangan JONES dapat menjawab berbagai persoalan krusial di Papua Pegunungan, seperti tingginya angka pengangguran, keterisolasian wilayah, serta ketimpangan akses terhadap pendidikan dan layanan kesehatan.

BACA JUGA : Liga 4 Papua Tengah Resmi Ditutup: Persipuncak Cartenz Juara Usai Drama Adu Penalti

“Kami percaya, pasangan ini mampu mengangkat harkat dan martabat masyarakat Papua Pegunungan. Saatnya kami yang selama ini berjalan tanpa arah, diberikan tempat untuk ikut membangun tanah sendiri,” lanjut pernyataan tersebut.

IKB merupakan wadah solidaritas bagi para pemuda Papua Pegunungan yang tinggal di Jabodetabek dan berbagai kota besar, banyak di antaranya adalah lulusan perguruan tinggi yang masih berjuang mencari pekerjaan dan ruang berkontribusi bagi tanah asal. [*].

Redaksi Tomei

Recent Posts

Bentrok Antarwarga Yali–Lani Pecah di Wamena Usai Mediasi Kasus Pembunuhan, Satu Orang Tewas

WAMENA, TOMEI.ID | Bentrokan antarwarga dari Suku Yali dan Suku Lani pecah di Perempatan Tugu…

3 jam ago

Pemprov Papua Tengah Siapkan Bandara Nabire Layani Pesawat Berbadan Lebar

NABIRE, TOMEI.ID | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah menargetkan pengembangan Bandara Douw Aturure Nabire pada…

3 jam ago

Mahasiswa Pegunungan Bintang Imbau Partisipasi Masyarakat Menuju Aksi Kemanusiaan Besar

OKSIBIL, TOMEI.ID | Merespons memburuknya persoalan kemanusiaan di wilayah Pegunungan Bintang, Pengurus Pusat Ikatan Mahasiswa…

4 jam ago

Mahasiswa dan Masyarakat Paniai Sepakati Pansus Tolak DOB, Militerisme, dan Investasi

PANIAI, TOMEI.ID | Mahasiswa bersama berbagai elemen masyarakat Kabupaten Paniai menyepakati pembentukan Panitia Khusus (Pansus)…

4 jam ago

Kasat Satpol-PP Dogiyai Bagikan ATK dan Aset Kantor, Tingkatkan Kinerja Aparatur

DOGIYAI, TOMEI.ID | Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Dogiyai, Yohanes Butu, membagikan Alat…

7 jam ago

Finsen Mayor: Papua Butuh Dialog, Bukan Lembaga Gemuk

JAKARTA, TOMEI.ID | Senator Republik Indonesia dari daerah pemilihan Papua Barat Daya, Paul Finsen Mayor,…

7 jam ago